Setelah dibuka, sarden kalengan akan bertahan selama tiga hingga empat hari di lemari es sebelum membusuk.
Membiarkan sarden di dalam kaleng setelah dibuka dapat merusak rasa, jadi pindahkan ikan ke wadah plastik tertutup. Bekukan kembali.
Tidak seperti ikan putih yang dapat disimpan selama enam bulan di dalam freezer, sarden tidak membeku dengan baik untuk waktu yang lama.
Menurut FDA, setelah dua hingga tiga bulan disimpan dalam freezer, kualitas sarden kaleng akan menurun.
Namun, sarden kalengan dapat tetap terjaga dengan baik jika isi sarden dikeluarkan terlebih dulu dan langsung dibekukan dalam wadah yang sesuai.
Cara ini dapat membuat sarden bertahan dengan kualitas terbaik hingga dua bulan.
Baca Juga: Bikin Keluarga Suka Ikan Gampang, Cukup Hadirkan Resep Terung Tumis Sarden Enak Ini Saja
Hati-hati, Botol Plastik yang Punya Tanda Ini Jangan Digunakan untuk Isi Ulang Air Minum
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR