Lalu lanjut goreng dengan api sedang.
Pasalnya, menggoreng makanan saat minyak masih dingin akan menyebabkan minyak banyak terserap di makanan.
Selain jangan menggunakan minyak yang masih dingin, kita juga wajib menyediakan tisu, nih.
Namun tisu yang digunakan jangan tisu sembarangan, ya!
Kita wajib sediakan tisu yang food grade untuk menyaring minyak dari gorengan yang kita masak.
Tisu food grade ini bisa Anda beli di beberapa toko bahan kue.
Sebut saja tisu dapur atau kertas merang.
Harganya cukup ekonomis kok.
Langkah terakhir adalah saat meniriskan gorengan.
Pastikan gorengan dalam keadaan berdiri agar minyak mudah turun.
Itulah sebabnya pedagang gorengan sering melakukan cara ini.
Gimana, mudah banget kan?
Makan gorengan nggak lagi banjir minyak lagi deh!
Selamat mencoba Sase Lovers.
KOMENTAR