SajianSedap.com - Kacang mete atau mede, salah satu jenis kacang yang populer jadi camilan.
Kacang satu ini memiliki harga yang relatif tinggi dibanding jenis kacang lain.
Tentu saja, dilihat dari proses pengolahannya, untuk mendapatkan satu kilo kacang mete saja bisa memakan waktu yang cukup lama.
Tak mengherankan jika harga kacang mete cukup tinggi.
Bahkan bisa menembus ratusan ribu untuk sekilonya.
Meski harganya mahal, kacang mete kerap dicap sebagai salah satu biang kerook asam urat.
Padahal anggapan ini rupanya tidak tepat.
Penyebab naiknya asam urat karena makanan yang tinggi purin.
Sementara itu, kacang mete memiliki kandungan purin relatif rendah, sehingga tidka secara instan menyebabkan kadar asam urat tubuh meningkat.
Selain masalah harga, banyak orang beranggapan bahwa kacang mete sulit diolah dan hanya cocok untuk dibuat menjadi berbagai jenis kue saja.
Padahal kacang mete juga sebenarnya enak diolah jadi banyak makanan, bahkan manfaatnya juga sangat beragam.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR