Anda lalu bisa menambahkan garam atau bubuk rempah di atas biji labu untuk menambah cita rasanya.
Biji labu juga bisa direndam dengan air garam agar renyah setelah dipanggang nanti.
Durasi waktu memanggangnya adalah sekitar 45 menit saja.
Pastikan kamu mengaduk-aduk biji di sela-sela proses memanggang agar matang merata.
Pengolahan lainnya seperti dilansir dari laman Southern Living, salah satu cara memasak biji labu adalah melapisinya gula merah dan bubuk cabai.
Caranya, biji labu dipanggang kemudian dilapisi dengan mentega cair dan gula merah, tambahkan dengan bubuk cabai.
Panggang kembali selama 10 hingga 15 menit. Dinginkan dan bji labu siap dihidangkan.
Artikel ini telah tayang di health dengan judul 7 Benefits of Pumpkin Seeds, According to Nutritionists
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR