Manfaat Jus Lidah Buaya Untuk Kesehatan
Dilansir dari Healthline, berikut adalah delapan alasan untuk minum jus lidah buaya murni, tidak berwarna, rendah antrakuinon.
1. Hidrasi
Tanaman lidah buaya sangat padat air, jadi ini adalah cara yang ideal untuk mencegah atau mengobati dehidrasi.
Tetap terhidrasi membantu detoksifikasi tubuh Anda dengan menyediakan cara bagi Anda untuk membersihkan dan membuang kotoran.
Jus ini juga mengandung banyak nutrisi yang mengoptimalkan keluaran organ tubuh Anda.
Ini sangat penting, karena ginjal dan hati Anda sebagian besar bertanggung jawab atas tugas detoksifikasi darah dan memproduksi urin. Untuk itu, Anda perlu menjaganya agar tetap sehat.
Pemulihan dari olahraga berat juga membutuhkan rehidrasi melalui asupan cairan ekstra.
Tubuh Anda membutuhkan lebih banyak cairan untuk menyiram dan membersihkan diri dari penumpukan asam laktat dari berolahraga.
Cobalah jus lidah buaya sebagai pengganti air kelapa setelah latihan keras berikutnya.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR