Hal Buruk yang Terjadi Jika Masak Ikan dengan Cara Digoreng
Perlu diingat bahwa tak semua cara memasak baik untuk mempertahankan nutrisi dalam ikan.
Ada beberapa metode yang malah bisa mengubah atau mengurangi kandungan nutrisi pada ikan jadi berdampak buruk bagi tubuh. Salah satunya adalah dengan cara digoreng.
Seperti dikutip dari Healthline, ada dua kategori ikan yakni ikan yang berlemak dan tidak berlemak. Keduanya sama-sama jadi sumber protein yang berkualitas.
Namun, ikan berlemak dinilai sangat penting untuk kesehatan tubuh.
Salah satunya karena ikan berlemak mengandung beberapa nutrisi yang penting, termasuk asam lemak omega 3 tinggi dan vitamin D.
Asam lemak omega 3 dibutuhkan bagi tubuh dan juga otak agar bisa berfungsi dengan baik. Omega 3 bisa menurunkan risiko penyakit jantung dan juga beberapa jenis kanker.
Omega 3 juga bisa mengurangi risiko penurunan fungsi otak yang sering dialami seiring bertambahnya usia
Para ahli banyak yang merekomendasikan makan ikan setidaknya satu atau dua kali seminggu.
Ahli Gizi Komunitas Dr dr Tan Shot Yen dalam unggahannya di akun Instagram miliknya @drtanshotyen mengatakan bahwa ada beberapa ikan yang bisa jadi sumber omega 3.
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR