Penggunaan bumbu penyedap rasa tidak berbahaya bagi kesehatan selama penggunaannya dilakukan dengan bijak.
Itu artinya bahan penyedap rasa itu digunakan sesuai dengan porsinya, tidak berlebihan.
Selain itu, dari sisi yang menyantap makanan pun diharapkan selalu memperhatikan gizi yang seimbang.
Jika kita memperhatikan asupan gizi dengan baik dan menggunakan MSG dalam porsi yang tepat dan seperlunya, tentunya tubuh tetap sehat.
Sehingga tidak perlu dikhawatirkan bahwa MSG tersebut memberikan efek negatif terhadap kesehatan.
Hal ini yang perlu disadari oleh masyarakat agar persepsi mengenai penggunaan MSG tidak lagi rancu dan mengakibatkan tumbuhnya berbagai asumsi yang kurang tepat.
Albert Dinata, GM Marketing PT Sasa Inti yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan bahwa masyarakat tak perlu takut dalam mengonsumsi bumbu penyedap.
Albert menuturkan bahwa MSG itu terbuat dari bahan alami dan diolah melalui proses fermentasi sehingga selain dapat memperkaya rasa berbagai masakan, MSG juga aman dikonsumsi selama tentunya digunakan dengan bijak.
Tak hanya kepada masyarakat, Albert juga menambahkan bahwa PT Sasa Inti juga turut memberikan edukasi kepada para pedagang yang menggunakan produk Sasa.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR