Sajian Sedap
Kumpulan 5 Resep Telur Ceplok Enak, Dijamin Mudah dan Rasa Istimewa
5. Telur Ceplok Bumbu Bali
Sajian Sedap
Sajikan Resep Telur Ceplok Bumbu Bali Untuk Olahan Telur Ayam Lezat Siang Ini
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
6 butir telur, digoreng ceplok
5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
2 batang serai, ambil putihnya, dimemarkan
1/2 sendok makan garam
1/2 sendok makan gula merah sisir
200 ml air
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
10 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 buah cabai merah besar
6 buah cabai merah keriting
1 sendok teh terasi goreng
1 cm jahe
Baca Juga: Chef Arnold Pamer Jamur Mahal, Ternyata Manfaat Kesehatannya yang Membuat Harganya Fantastis
Cara Membuat Telur Ceplok Bumbu Bali:
1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum.
2. Tambahkan telur, garam dan gula merah. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk rata. Masak hingga matang dan meresap.
#GridNetworkJuara
View this post on Instagram
BROWNES KUKUS . Dirumah engga ada oven? bukan berarti engga bisa membuat kue. Nah, resep brownies kukus ini, tetap bisa kamu coba di rumah, lo.Cara membuatnya mudah banget! Nonton, yuk, videonya, lalu cus ke dapur! . . Bahan: 7 kuning telur 4 putih telur 200 gram gula pasir 1/2 sendok makan emulsifier (SP/TBM) 85 gram tepung terigu protein sedang 30 gram cokelat bubuk 1/2 sendok teh baking powder 70 gram margarin 50 gram dark cooking chocolate, potong-potong 1/2 sendok teh cokelat pasta . Bahan lapisan: 40 gram meises cokelat . Cara membuat: . 1. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata. 2. Panaskan margarin sampai leleh. Matikan api. 3. Tambahkan potongan dark cooking chocolate dan cokelat pasta. Aduk sampai larut. Tuang campuran cokelat sedikit-sedikit ke dalam kocokan telur sambil diaduk perlahan. 4. Tuang 1/2 bagian ke dalam loyang loaf 24 x 10 x 7 cm yang dialas kertas roti tanpa dioles margarin. 5. Kukus 10 menit di atas api sedang. Tabur meises cokelat. Kukus lagi 5 menit. 6. Tuang sisa adonan sambil diaduk perlahan. Kukus lagi 15 menit sampai matang. Angkat dan biarkan dingin. Untuk 12 potong . Tips : potong kue dalam keadaan sudah dingin supaya meisesnya tidak leleh dan tidak mengotori kue lapisan bawah pada saat dipotong. . Kreasi Resep Mantap, ya, Sajian Sedap! . DG by IN . Mau tahu info seputar kuliner, tips memasak, dan kreasi resep unik lainnya? Langsung saja kunjungi website sajian sedap, ya! . #sajiansedap #saji #sedap #sase #saselovers #majalahSEDAP #tabloidSAJI #resep #masakmudahalasase #kreasiresepsajiansedap #resepmudahalasase #resepantigagal #resepmemasak #tips #trick #tipsmemasak #idemasakharian #resepmasakanrumahan #kumpulanresepmasak #videoresep
A post shared by sajiansedap.com (@sajiansedap) on
Artikel ini merupakan bagian dari Parapuan
Parapuan adalah ruang aktualisasi diri perempuan untuk mencapai mimpinya.
PROMOTED CONTENT
REKOMENDASI HARI INI
3 Langkah Memasak Nasi Goreng Tanpa Kecap Seenak Restoran Chinese Food
KOMENTAR