Kue kering metode disendokkan bisa diisi dengan isian apa saja, dalam jumlah banyak.
Misalnya kita bisa isi dengan choco chip, permen cokelat warna warni, kacang almond, keju, dan masih banyak lagi.
Jadi, kita bisa bebas berkreasi.
Sebaliknya, pada kue kering yang disemprot, isi yang terlalu banyak bisa membuatnya sulit disemprot keluar dari spuit.
Pada kue kering yang dicetak, isi yang terlalu banyak bisa membuat bentuk kue kering jadi tidak keruan bentuknya.
Soalnya, isi kemungkinan bisa terpotong sehingga jadi kurang cantik.
(Baca juga: Dahsyat! Makanan Alami Ini Bisa Membersihkan Paru-Paru Perokok, Lo)
(Baca juga: Tidak Bakal Ada Bosannya Menyantap Tempe dengan Tempe Goreng Celup Telur Ini)
3. Rasa lebih renyah
Adonan kue kering disendokkan punya karakteristik menghasilkan kue kering yang lebih renyah.
Alasannya, adonannya memang didesain untuk melebar saat di oven.
Jadi ingat, saat membuat kue kering yang disendokkan, jangan lupa memberi jarak cukup lebar antar kue, ya.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR