Kendati demikian, Alexa mengaku bahwa kebiasaan minum airnya berubah ketika mengonsumsi air rendaman mentimun.
Ia menjelaskan, air rendaman mentimun lebih menyegarkan dan memuaskan dahaga, terutama jika dikonsumsi saat cuaca panas.
Meski air rendaman mentimun terasa menyegarkan dan memuaskan, minuman ini ternyata bersifat diuretik.
Artinya, air rendaman mentimun bisa menyebabkan intensitas buang air kecil meningkat.
Hal tersebut, kata Alexa, sebenarnya bagus untuk membuang racun dari dalam tubuh.
Namun, buang air kecil yang meningkat bisa menjadi masalah jika dilakukan sebelum tidur, karena hal ini bisa mengganggu tidur.
Alexa menyampaikan, ada beberapa makanan yang membuat perut menjadi kembung.
Untungnya, kondisi tersebut dapat diatasi dengan mengonsumsi air rendaman mentimun yang membantu mengurangi rasa kembung.
"Air mentimun dapat membantu pencernaan, berkat kandungan serat dalam mentimun," ungkap Alexa.
"Hal ini dapat melancarkan buang air besar secara teratur dan mengurangi kembung," tambahnya
Baca Juga: Rahasia Sultan HB X Tetap Bugar Di Usia 77 Tahun, Sepiring Makanan Ini Jadi Kuncinya
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR