Jennifer Merrill Thompson, penulis buku Chasing the Gender Dream asal Amerika Serikat mengatakan sereal dengan gandum utuh mengandung kalium.
Mineral lain yang dapat meningkatkan peluang untuk mengandung bayi laki-laki.
Jennifer melaporkan, kalium dianggap sebagai garam mineral yang bekerja seperti natrium untuk meningkatkan peluang Anda memiliki anak laki-laki.
Makanan yang asin juga bisa meningkatkan kemungkinan hamil bayi laki-laki.
Inilah kesempatanmu untuk menikmati seafood, ham, sup kaleng, biskuit asin dan keju jika anda menginginkan anak laki-laki.
Namun, jangan sampai kalap dan mengonsumsi makanan asin secara berlebihan, karena dapat membahayakan janin.
Rene Van De Carr dan Marc Lehrer, penulis buku While You Are Expecting asal AS mengatakan, “Meningkatkan asupan buah-buahan seperti melon dan aprikot dapat membantu anda meningkatkan kadar kalium dan berpotensi mengandung anak laki-laki.
Sedangkan, sayuran seperti labu dan bayam juga tinggi kalium.”
Walaupun banyak orang yang beranggapan buah-buahan ini terlalu asam, nyatanya justru bermanfaat untuk memberikan efek alkalizing dalam tubuh, sehingga lebih berpotensi melahirkan bayi laki-laki.
Kupas buah-buahan, seperti jeruk, anggur, lemon, dan jeruk nipis yang kaya akan vitamin dan makan buahnya. Atau kamu juga bisa membuat jus dari buah-buahan tersebut, tapi jangan minum jus yang tidak alami yang sering ditemukan di toko-toko minuman.
Akan tetapi, jangan batasi untuk makan hanya pada makanan-makanan di atas saja.
Baca Juga: Wanita Banyak yang Tidak Tahu, Tomat yang Direbus Lalu Dimakan Bisa Membantu Cepat Hamil, Kok Bisa?
KOMENTAR