SajianSedap.com - Sponge cuci piring merupakan salah satu alat yang wajib ada di dapur.
Alat yang digunakan untuk mencuci peralatan masak dan makan ini bekerja dengan menyerap air dan mengeluarkan busa dari pembersih yang efektif untuk membersihkan sisa makanan.
Karena fungsinya ini, intensitas penggunaan spons cuci piring untuk digunakan membersihkan alat masak dan dapur tak sedikit.
Kita tahu bahwa penggunaan terlalu sering benda membuat kinerjanya berkurang, terlebih pada pemakaian yang asal-asalan.
Tentu sayang sekali jika harus bolak-balik mengganti dengan yang baru.
Oleh sebab itu penting mengetahui cara pemakaian spons cuci piring yang benar agar selalu terawat.
Dengan perawatan yang benar maka spons cuci piring tidak mudah rusak dan daya gosoknya tetap kuat.
Penasaran bagaimana caranya untuk menjadikan spons cuci piring di rumah terawat? Lihat berikut ini untuk Anda terapkan mulai sekarang.
Dikutip dari The Kitchn, Anda sebenarnya disarankan untuk mengganti spons setiap seminggu sekali.
Akan tetapi, jika Anda menganggap ini berlebihan, ada beberapa cara membuat spons cuci piring tahan lama, tergantung bahannya.
Praktisi pembersihan profesional Vanesa Amaro memberikan beberapa tips untuk membuat spons cuci piring tahan lama yang dapat dilakukan dengan mudah.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR