SajianSedap.com - Gempa Cianjur mengejutkan semua pihak.
Gempa Cianjur juga menelan sejumlah korban meninggal.
Update terbaru korban gempa Cianjur sudah memakan 162 korban meninggal.
Kebanyakan korban meninggal adalah anak-anak.
Gempa dengan 5,6 skala richter juga membuat sejumlah bangunan roboh.
Beredar juga sejumlah video yang menampilkan dampak kerusakan dari gempa Cianjur.
Melansir Kompas.com, data yang disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, disebutkan pula ada 326 warga luka-luka dan 13.784 orang mengungsi.
Lokasi pengungsian tersebar 14 titik.
"Tercatat di call center BPBD ada 162 yang meninggal dunia. Mayoritas yang meninggal dunia adalah anak-anak, kita sangat prihatin," ucap Emil, sapaan akrabnya, di Pendopo Bupati Cianjur, Senin malam pukul 21.30 WIB.
Emil menyebut, banyak korban anak karena saat kejadian banyak siswa sekolah yang sedang belajar di madrasah atau pesantren.
Emil belum mendapat data pasti berapa jumlah anak yang menjadi korban gempa bermagnitudo 5,6 itu.
Baca Juga: Gempa M 5,6 Guncang Jakarta, Ini 5 Tindakan yang Harus Dilakukan saat Gempa Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Raka |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR