Sajiansedap.com - Anda pasti sangat mudah menemukan kunyit di pasar.
Harga di pasaran juga sangat murah meriah banget.
Jadi tidak heran para ibu rumah tangga akan membelinya untuk stok di rumah.
Beberapa masakan memang mengandalkan kunyit sebagai penambah rasa.
Tapi khasiat kunyit lebih dari itu loh untuk kesehatan.
Bahkan anda bisa hemat biaya berobat ke rumah sakit juga.
Apalagi jika kita jadikan air kunyit.
Khasiat yang akan dihasilkan akan berlipat ganda banget.
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Manfaat Air Kunyit
Bagi anda yang masih ragu khasiat air kunyit, bisa mencobanya sebelum tidur malam ini ya.
Baca Juga: Pos Bloc Review, A Creative Space Rebranded From A Century-Old Post Office
Anda akan rasakan perubahan menakjubkan banget deh di tubuh.
Berikut ini sederet manfaat air kunyit yang harus anda ketahui.
1. Sebagai detoks hati
Manfaat minum air kunyit sebelum tidur yang pertama adalah sebagai detoks untuk hati kita.
Air kunyot akan membersihkan dan mencegah penumpukkan asam lemak di hati.
Sehingga air kunyit akan meningkatkan kemamuan hati untuk memproses makanan dan bahan kimia yang tidak dibutuhkan.
2. Mengurangi peradangan
Kunyit memiliki zat curcumin yang memiliki sifat anti inflamasi dan bisa mengobati radang umum.
Misalnya seperti radang sendi, penyakit radang usus, pankreatitis, dan masih banyak lagi.
Minum segelas air kunyit bisa mengurangi pembengkakan yang terjadi.
Inget dicoba di rumah ya!
3. Membuat tidur nyenyak
Manfaat selanjutnya adalah bisa membantu kamu untuk tidur nyenyak.
Salah satu penyebabmu jadi tidur nyenyak usai minum air kunyit adalah karena kurkumin bisa meningkatkan hormon noradrenalin dan serotonin.
Noradrenalin dan serotonin bisa meningkatkan produksi dopamin.
Minum air kunyit sebelum tidur bisa meningkatkan produksi dopamin sehingga menimbulkan perasaan bahagia dan suasana hati yang baik.
Sebuah penelitian menemukan bahwa efek kurkumin bisa meningkatkan kualitas tidur pada tikus jadi lebih baik.
4. Melawan Kanker
Kunyit juga bisa menjadi antioksidan dalam diri kita.
Penelitian menunjukkan bahwa kunyit bisa mengurangi stres oksidatif yang menghasilkan radikal bebas pada tubuh yang bisa menyebabkan penyakit kronis seperti kanker.
Tak hanya mencegah kanker, tetapi ia mampu melawannya.
Menurut sebuah studi, mengkonsumsi kunyit akan menghilangkan sel kanker dan menghentikan pertumbuhan tumor.
Baca Juga: Murah! 4 Bahan Dapur untuk Memutihkan Gigi Kuning, Gak Perlu Pakai Pemutih Gigi Lagi
5. Tubuh jadi mampu melawan bakteri
Manfaat minum kunyit sebelum tidur yang selanjutnya adalah dapat membuat tubuhmu mampu melawan bakteri.
Kamu akan menerima tambahan antibiotik.
Penelitian telah menunjukkan kunyit memiliki sifat antibiotik yang memerangi bakteri, virus, dan jamur.
Hal itu akan menjadikannya obat yang hebat untuk mengobati dingin dan sakit tenggorokan.
6. Bantu menghilangkan lemak tubuh
Manfaat minum kunyit sebelum tidur juga dipercaya dapat membantu mengatasi lemak yang ada di dalam tubuh.
Kunyit tidak hanya meningkatkan metabolismemu, tetapi juga membantu tubuhmu mencerna lemak lebih cepat.
Sebuah studi baru-baru ini menunjukkan bahwa ketika mengonsumsinya secara teratur, hal itu akan mencegah lemak menumpuk di tubuh.
Bagi anda yang ingin diet bisa coba alternatif ini.
Dijamin anda akan sangat ketagihan banget.
Baca Juga: Resep Bekal Sekolah : Resep Nasi Goreng Hijau, Menu Kilat Dengan Rasa Nikmat Favorit Sejuta Umat
7. Menjaga jantung tetap sehat
Air kunyit sebelum tidur juga dapat membuat jantungmu tetap sehat.
Kunyit akan menahan pelepasan sitokin dalam tubuh.
Sitokin adalah zat yang berhubungan dengan peradangan dan penyakit kardiovaskular.
Minum air kunyit setiap malam dapat membantu mengurangi risiko dan masalah jantung.
8. Cegah Alzheimer
Curcumin membantu mengurangi kemungkinan beberapa kondisi neurodegeneratif.
Kekuatan antioksidan dan anti inflamasinya dapat mengurangi kerusakan sel, peradangan, dan endapan atau plak amiloid yang terjadi pada kondisi ini.
Mengonsumsi curcumin secara teratur dapat mencegah beberapa perubahan protein terkait usia yang terkait dengan neurodegenerasi.
Itu dia 8 manfaat minum air kunyit sebelum tidur untuk kesehatanmu.
Jadi, tak ada salahnya untuk mencoba secangkir air kunyit sebelum tidur mulai dari malam ini!
Baca Juga: Kuku Jamuran Bikin Jijik, Ternyata Bisa Dihilangan Pakai Kentang dan Kunyit, Aturan Pakainya Begini
Artikel telah ditayangkan di sonora.id dengan judul, 8 Manfaat Minum Air Kunyit Sebelum Tidur untuk Kesehatan, Bisa Buat Tidur Nyenyak, Lho!
Source | : | Sonora.ID |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR