Catat, ya!
1. Jangan memberi isi terlalu banyak
Isian yang banyak memang membuat omelet lebih enak.
Tapi, namanya omelet, tentu yang jadi bahan utamanya harus telur.
Jadi, jangan memberi isian yang terlalu banyak.
Kalau isiannya melimpah ruah, omelet makin mudah patah karena tidak ada perekatnya.
Baca Juga: Resep Omelet Telur Asin, Menu Sahur Praktis Dan Super Gurih yang Layak Disajikan
2. Selalu aduk telur
Omelet yang benar itu harus sering diaduk saat masih encer.
Jadi, bagian yang sudah matang harus didorong dengan spatula supaya naik dan bisa memberikan kesempatan adonan mentah untuk matang.
Dengan demikian, omelet bisa matang sampai ke dalam-dalamnya sehingga lebih aman kala dibalik.
KOMENTAR