Proses pembagian masih akan berlanjut pada kegiatan berikutnya untuk RT lain di wilayah tersebut.
Sampai saat ini The Ark berkerjasama dengan 3 hotel Accor di Jakarta Utara, diantaranya Mercure Ancol, Novotel dan Ibis Styles Mangga Dua Square.
“Kami berharap dapat setiap hari membagikan makanan, dan kami sangat terbuka dengan adanya kerjasama dari pihak hotel yang sangat kooperatif untuk terlaksananya program ini. Semoga semakin banyak hotel yang dapat berkontribusi.” ujar Ps. Nick Penders.
“Saya ikut turun membagikan makanan karena melihat ekspresi bahagia mereka saat mendapatkan makanan dari kami, sungguh tak terbayarkan. Hal itu dapat merubah suasana hati mereka dan semoga bisa meningkatkan imun mereka.”
Sebastien Marty menambahkan bahwa Mercure Ancol memiliki sertifikasi ALLSAFE dan CHSE serta mengolah dan menjaga kualitas makanan sesuai standar internasional.
Pihak The Ark memproses kembali makanan dengan protokol kesehatan yang ketat, sehingga makanan yang dibagikan masih layak makan dan terjaga gizinya.
Dalam aksi hari ini, menu yang di sajikan antara lain Asem-asem Daging Sapi, Ikan Dory Goreng, Ayam Bali, dan Ayam Goreng Kuning.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR