SajianSedap.com – Kangkung adalah salah satu sayur yang sangat sering dimasak.
Hampir di semua warung makan menyediakan menu yang satu ini.
Selain itu, oseng kangkung juga sangat mudah dimasak dan praktis.
Sayuran yang satu ini juga digemari banyak orang.
Tapi saat kita memasaknya, tak jarang kangkung malah jadi layu.
Akhirnya tekstur oseng kangkung jadi tidak renyah lagi.
Selain itu, kangkung juga jadi menghitam.
Nah kali ini Sajian Sedap akan membagikan tipsnya untuk Anda agar oseng kangkung tetap hijau dan punya tekstur yang renyah.
Yuk simak artikel berikut.
Direbus Sebelum Dimasak
Banyak dari Anda pasti langsung memasak kangkung dengan cara menumisnya.
Ternyata inilah penyebab kangkung tidak berwarna hijau lagi.
Daun kangkung yang langsung terkena panas dari wajan bisa membuatnya berubah warna.
Untuk mengatasinya, Anda bisa merebusnya terlebih dahulu.
Rebus kangkung selama beberapa detik dalam air mendidih.
Setelah itu angkat dan masukkan kangkung ke dalam air dingin agar warna hijaunya bertahan.
Namun Anda jangan merebusnya terlalu lama ya.
Merebus kangkung terlalu lama akan membuatnya menjadi layu.
Trik ini ternyata dipakai oleh pedagang warteg lho Sase Lovers.
Inilah yang membuat warna oseng kangkung tetap hijau.
Sangat mudah bukan?
Menambahkan Air Saat Memasak
Selain direbus, cara ini juga ternyata membuat warna kangkung tetap cantik.
Memasak batang kangkung memerlukan waktu sedikit lebih banyak dari daunnya.
Oleh karena itu, masukkan batang kangkung sebelum daunnya.
Masak dengan saus atau bumbu hingga empuk.
Setelah itu, masukkan daun kangkung ke dalam masakan.
Daun kangkung merupakan daun dengan tekstur keras.
Daun kangkung lebih bisa tahan dengan suhu panas daripada daun dari jenis sayuran hijau lainnya.
Namun, pastikan untuk tetap menambahkan daun kangkung di akhir waktu memasak.
Hal itu untuk menjaga warna daun menjadi hitam.
Masak daun kangkung hingga warnanya menjadi hijau gelap atau zamrud.
Angkat dan sajikan sebagai hidangan spesial.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Pilih Bagian Kangkung yang Empuk
Tips ini juga tak boleh ketinggalan Sase Lovers.
Memilih bagian kangkung juga merupakan hal yang penting.
Daun dan batang kangkung bisa diolah dan dimakan.
Namun bagian kangkung yang paling empuk berada dekat dengan daunnya.
Baca Juga: Resep Kangkung Siram Petis Kacang Ini Pasti Jauh Lebih Nikmat Dari Tumis Kangkung Biasa
Ada cara memilih bagian kangkung yang empuk saat dimasak yaitu cari batang yang bercabang dari batangnya yang utama.
Potong batang bercabang dengan ukuran kecil dari batang utamanya.
Potong atau patahkan satu hingga dua inci dari daun kangkung. Buang batang utama kangkung yang berukuran paling besar.
Kalau Anda ingin menggunakannya, iris tipis dan masak dengan cara ditumis atau direbus hingga empuk.
Selamat mencoba Sase Lovers.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Cara Olah Kangkung agar Tetap Hijau dan Empuk
Baca Juga: BERITA POPULER : Berhenti Masak Tumis Kangkung Ditambah Bahan ini Sampai Khasiat Air Rebusan Jagung
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR