Resep Otak-Otak Bakar Pedas ini sudah teruji kelezatannya. Jadi, jangan ragu mencobanya di rumah, ya. Rasanya tak kalah lezat dengan penjaja pinggir jalan.
Durasi 80 menit
20 Buah Porsi
Ingredients
Bahan:
200 gram daging ikan tenggiri, didinginkan, dihaluskan
1. Aduk rata ikan tenggiri, garam, penyedap rasa, gula pasir, bawang merah, cabai, bawang putih, dan cabai rawit. Uleni sambil dibanting-banting hingga tercampur rata.
2. Tambahkan putih telur. Uleni hingga rata.
3. Tuang santan. Aduk sampai kalis. Masukkan tepung hunkwe, tepung sagu, dan daun bawang. Aduk rata.
4. Ambil 2 lembar daun pisang. Sendokkan 25 gram adonan di atasnya. Pipihkan. Bungkus pepes. Semat dengan lidi.
5. Panggang di atas bara api sambil dibolak-balik sampai matang dan harum.
6. Saus, haluskan kacang tanah, ebi, cabai rawit merah, cabai merah keriting, garam, gula merah, dan gula pasir. Tambahkan cuka dan air panas. Aduk rata.
KOMENTAR