SajianSedap.com - Santan merupakan salah satu bahan yang selalu laris mani jelang lebaran.
Bagaimana tidak, jika hampir semua hidangan lebaran menggunakan santan sebagai campuran.
Sebut saja rendang, opor, sambal goreng labu, sambal goreng kentang dan masih banyak lagi.
Tentu Anda bisa menggunakan santan instan.
Akan tetapi, sebagian orang lebih memilih santan segar karena memiliki kandungan minyak kelapa alami.
Nah jika Anda berniat membeli sekarang tentunya Anda perlu menyimpan santan ini.
Agar santan segar Anda tidak berubah rasa atau basi, tentu saja hal utama yang perlu Anda perhatikan adalah cara menyimpannya.
Berikut ini tips menyimpan santan kelapa yang bisa Anda lakukan.
Santan segar terdiri dari jenis santan kental dan santan encer.
Sebaiknya, pisahkan dua jenis santan ini sebelum disimpan.
Hal ini akan memudahkan penggunaan santan setelah disimpan dan ingin digunakan kembali, seperti dikutip buku "25 Masakan Serba Santan" (2020) oleh Garam Media terbitan Andi Publisher.
Baca Juga: Cara Mengatasi Kaos Kaki yang Melar dengan Trik Mudah Ini
Menurut Rizky Wijatmoko, Executive Sous Chef Shangri-La Hotel Jakarta, ketahanan santan dipengaruhi oleh kualitas kelapanya.
Ia mengatakan, santan harus dibuat dari kelapa parut yang bersih tanpa ada sisa kulit di sekitarnya.
Dilansir dari berita Kompas.com yang tayang pada Sabtu (11/7/2020), santan kemudian harus direbus sebelum disimpan.
“Ini bisa dilakukan dengan cara kita masak dulu sampai suhu diatas 63 derajat celcius selama 15 menit, lalu kita cooling down sampai di suhu dibawah lima derajat Celcius baru bisa kita simpan di kulkas,” kata Rizky.
Masih dari sumber buku yang sama, Anda bisa langsung memasukkan santan dingin ke dalam wadah kedap udara.
Wadah untuk menyimpan santan bisa berupa alumunium atau plastik tebal yang kuat menahan perasan kelapa ini.
Rizky mengatakan, santan sebaiknya tidak disimpan di suhu ruang selama lebih dari dua jam untuk menghindari kualitasnya menurun.
Selanjutnya Anda bisa menyimpan di freezer.
Sebaiknya simpan di wadah dengan takaran sekali masak.
Sehingga Anda tidka perlu mencairkan hampir semua santan untuk mencegah santan rusak.
Semoga bermanfaat.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 4 Cara Simpan Santan agar Awet dan Tidak Cepat Basi
Baca Juga: Cara Paling Ampuh Atasi Nasi Kelembekan, Modalnya Ternyata Cuma Pakai Selembar Roti Tawar
Baca Juga: Cara Mengatasi Kerutan Cuma dengan Santan, Lebaran Dijamin Bikin Pangling Keluarga
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR