SajianSedap.com - Air Nabeez merupakan salah satu minuman yang sedang naik daun saat bulan puasa.
Tak lain karena minuman satu ini merupakan salah satu minuman yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Mengutip dari laman theislamicinformation.com, Nabeez adalah salah satu minuman favorit Nabi Muhammad SAW.
Minuman ini secara sederhana merupakan minuman dari rendaman kurma.
Minuman satu ini memiliki berbagai manfaat kesehatan yang berguna bagi tubuh.
Apalagi saat Anda berpuasa, minuman satu ini bisa menambah energi.
Selain itu Nabeez atau Nabidah adalah tonik alkali yang membantu menyembuhkan keasaman lambung dan sistem pencernaan Anda.
Ia juga memiliki kecenderungan untuk membuang sisa metabolisme lain dari tubuh seseorang.
Minuman ini pun meningkatkan pencernaan karena serat larutnya yang tinggi dan membuat daya ingat menjadi kuat.
Ini membantu fungsi hati, paru-paru, tenggorokan, dan prostat, yang lebih bermanfaat bagi pria.
Salah satu hal yang paling menakjubkan tentang Nabeez membantu pasien Arthritis, serta asam urat (Gout).
Baca Juga: 4 Cara Membuat Singkong Goreng Merekah Sempurna, Cocok untuk Buka Puasa Hari Ini
Hati-hati, Botol Plastik yang Punya Tanda Ini Jangan Digunakan untuk Isi Ulang Air Minum
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR