SajianSedap.com - Kadar kolesterol tinggi merupakan salah satu penyakit yang kerap mengintai kita.
Jika kadar kolesterol dalam darah terlalu tinggi, maka akan semakin meningkatkan resiko penyakit jantung dan stroke
Salah satu penyebabnya adalah mengonsumsi daging yang tidak terkontrol.
Apalagi kalau kita mengonsumsi daging sapi yang masih mengandung lemak.
Namun jangan khawatir, kita tetap bisa menyantap daging sapi yang enak tanpa takut terjangkit penyakit satu ini.
Caranya gampang, kita cukup pisahkan lemak pada daging sapi dengan beberapa trik di bawah ini.
Mari simak artikel berikut sampai selesai.
Dilansir dari Times of India, sebelum memasak daging merah, pastikan kita membersihkannya dari beberapa kotoran yang bisa menempel di permukaan.
Selanjutnya, dengan menggunakan pisau, iris atau kerat bagian lemak putih yang menempel di permukaan daging merah.
Setelah itu, rendam daging mentah di air hangat yang sudah diberi garam dan kunyit.
Cara termudah untuk menghilangkan lemak adalah dengan merebus dagingnya.
Baca Juga: Tips Agar Tetap Sehat Ketika Berpuasa Bagi Penderita Kolesterol, Wajib Perhatikan 5 Hal Penting Ini
Cukup bilas daging yang direndam sekali dan tiriskan airnya.
Ambil panci presto, masukkan daging, bumbu, dan rempah-rempah.
Tambahkan sedikit air dan garam, tutup dan masak daging.
Setelah daging matang, tiriskan kaldu menggunakan saringan.
Setelah beberapa saat, kita dapat melihat lapisan putih di atas kaldu, gunakan sendok untuk mengeluarkannya.
Cara ketiga adalah menggunakan air es untuk memisahkan lemak dari daging sapi atau daging kambing yang ada.
Trik ini mudah dilakukan, cukup cuci dan bersihkan dagingnya.
Selanjutnya, panaskan panci dan didihkan air.
Matikan api dan masukkan daging ke dalam air, pastikan daging terendam air.
Tambahkan sedikit garam, biarkan dingin dan tiriskan airnya.
Kemudian, tambahkan air es yang dihancurkan dan masukkan lebih banyak es batu.
Diamkan beberapa saat, es batu akan membantu mengeraskan lemak dan lambat laun lemak akan mengapung dan tampak seperti lapisan putih tebal.
Ambil lapisan lemaknya, dan cuci dagingnya.
Kalau ingin makan daging tanpa takut kadar kolesterol pada tubuh meningkat, ikut saja tips di atas ya sase lovers.
Selamat mencoba!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul : Ini Cara Memasak Daging agar Daging Rendah Kolesterol
Baca Juga: Bukan Pemicu Kolesterol Naik, Ketahui Manfaat Luar Biasa dari Rajin Makan Telur
Baca Juga: 7 Manfaat Makan Kacang Panjang untuk Kesehatan, Baik untuk Penderita Diabetes Hingga Kolesterol
Baca Juga: Banyak Dijual di Pasar, 2 Rempah Dapur Ini Punya Manfaat Turunkan Kolesterol Tinggi
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR