Hal ini karena cuka mengandung asam asetat yang cukup tinggi sehingga hasil pembersihan juga lebih maksimal.
Untuk membersihkan noda getah pada baju, kali ini kamu juga bisa menggunakannya bersamaan dengan garam yang juga ampuh mengatasi noda.
Cara penggunaan cukup mudah, kamu hanya perlu menuangkan cuka dan garam pada pakaian yang terkena noda.
Lanjut untuk menguceknya menggunakan sikat gigi bekas.
Jika noda sudah terangkat, bersihkan pakaian seperti biasa.
Dilansir dari berbagai sumber, baking soda termasuk bahan alami yang ampuh untuk menghilangkan getah pisang di baju.
Dalam hal ini, kamu bisa menjadikan baking soda sebagai pasta terlebih dahulu.
Untuk membuat pasta baking soda, kamu bisa menggunakan 6 sdm soda kue dan sepertiga cangkir air hangat.
Lanjut untuk mengaduk hingga dua bahan tersebut tercampur rata.
Jika sudah menjadi pasta, kemudian oleskan pada noda getah di baju secara menyeluruh ya.
Biarkan bahan bekerja hingga beberapa menit supaya maksimal dalam membersihkan noda getah sampai tuntas.
Lanjut, kucek secara perlahan pada bagian baju yang terkena noda, jika sudah segeralah dibilas.
Artikel ini telah tayang di Tribunshopping.com dengan judul 5 Tips Menghilangkan Noda Getah di Pakaian, Bersih Tuntas Tanpa Bekas.
Baca Juga: Bahan Dapur dan Alami yang Bisa Digunakan untuk Mencegah Pakaian Kusut saat Dicuci
KOMENTAR