SajianSedap.com - Semua orang mungkin punya baju berwarna puti di rumahnya.
Baju warna putih ini sangat cocok dengan pakaian warna apa saja.
Tapi, satu kelemahan baju putih adalah lama kelamaan bisa kehilangan kiclongnya.
Ya, coba deh lihat baju putih punya mu, apakah sudah menguning?
Kalau ya, berikut ada beberapa tips menjaga baju putih agar tidak menguning dan tetap cemerlang seperti dilansir dari Cheatsheet via Kompas.com.
Catat, ya!.
Rugi kalau tidak tahu!
Untuk pakaian putih, kamu harus mencucinya setiap satu atau dua kali pakai.
Bahkan jika masih terlihat bersih, baju putih sebaiknya dicuci setelah pemakaian.
Pasalnya, minyak tubuh dan keringat bisa menumpuk dan mengubah kain menjadi kuning atau abu-abu jika menggunakan terlalu lama.
Jadi sering-seringlah mencucinya dan mencegahnya menumpuk.
Baca Juga: Tidak Sembarangan, Ini Cara Mencuci Baju Sablon yang Benar Agar Tak Gampang Rusak, Contek 6 Hal ini
Cucilah pakaian putihmu terpisah dari pakaian berwarna yang lainnya.
Pasalnya, beberapa kain berwarna bisa saja melepaskan warnanya pada saat proses pencucian, sehingga membuat warnanya merembes ke pakaian putih dan menyebabkan noda.
Periksa label perawatan untuk mengetahui berapa suhu terpanas yang bisa ditahan oleh pakaian putih milikmu.
Pasalnya, semakin panas air yang kamu gunakan untuk mencuci, semakin mudah noda akan terangkat.
Teknik ini juga akan membuat pakaian putih jadi awet putihnya.
Kesalahan lain yang membuat kemeja putih tidak lagi terlihat cerah adalah kecenderungan mencuci pakaian melebihi beban maksimal mesin cuci.
Pakaian perlu disirkulasikan di sekitar mesin agar bersih.5 Jika kamu mengisi mesin hingga penuh, deterjen tidak memiliki cukup ruang untuk berinteraksi dengan noda pada pakaian sehingga tak bisa bekerja maksimal.
Gunakanlah deterjen sesuai dengan takaran yang ada pada kemasan.
Penggunaan deterjen yang kurang atau berlebihan dapat membuat kain putih menjadi kusam. Pasalnya, busa yang dihasilkan mungkin akan tertinggal dan tak bisa dibilas dengan sempurna, terutama kamu yang menggunakan mesin cuci.
Akibatnya, ini bisa membuat pakaian putih jadi cepat menguning.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ini Cara Menentukan Takaran Deterjen yang Pas untuk Mencuci Baju
Jika pakaian putihmu terlalu kotor, rendamlah dulu menggunakan air, deterjen dan pemutih selama 10-15 menit.
Kemudian peras pakaian, dan cucilah dengan mesin cuci seperti biasa.
Cara ini akan menghindarkan pakaian putih dari kesan kusam.
Mengeringkan pakaian secara berlebihan dapat membuatnya terlihat lebih kusam.
Untuk menghindari hal ini, selalu periksa label perawatan pakaian untuk menentukan bagaimana kamu harus mengeringkan baju (atau apakah kamu tidak boleh mengeringkannya sama sekali).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com.
Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tips Menjaga Baju Putih agar Tak Menguning dan Tetap Bersih".
Baca Juga: Agar Tak Iritasi, Begini 5 Cara Tepat Mencuci Baju Bayi, No. 4 Paling Penting
KOMENTAR