SajianSedap.com - Nasi goreng salah satu hidangan super praktis yang enak disantap kapan saja.
Bahkan, menu sederhana ini selalu kita andalkan untuk jadi menu sarapan ketika tak punya banyak waktu untuk memasak.
Untuk membuatnya juga gampang banget, kita cukup mencampur semua bumbu dan nasi lalu masak sampai matang.
Agar jadi lebih mantap ketika disantap, kita bisa menambahkan telur atau suwiran ayam sebagai pelengkapnya.
Namun selain bumbu dan pelengkapnya, ada beberapa hal yang bisa membuat nasi goreng itu enak banget.
Apa saja? Mari simak tips membuat nasi goreng berikut ini agar hasilnya bisa seenak buatan nasi goreng ala restoran mewah.
Saat membuat nasi goreng, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan agar rasanya bisa jadi lebih enak dan menarik disantap.
Jadi tidak hanya terletak pada bumbunya saja, penggunaan beras atau nasi bisa mempengaruhi nasi goreng jadi enak disantap.
Berikut beberapa hal yang harus kita lakukan agar nasi goreng buatan kita jadi lebih lezat.
beras pera adalah beras yang paling pas untuk dijadikan nasi goreng.
Soalnya beras pera tidak akan menggumpal saat dijadikan nasi goreng.
Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kencur Cumi Asin Kemangi, Menu Praktis dengan Cita Rasa yang Tak Biasa
KOMENTAR