Baru nanti setelah difermentasi pertama kali adonan donat jadi lebih kalis.
Tips: Kalau dirasa terlalu lembek, tambahkan sedikit tepung lalu uleni kembali.
Kesalahan yang sering terjadi adalah donat terlalu lama difermentasi, padahal sama sekali tidak diperbolehkan.
Adonan yang lama didiamkan, akan semakin mengembang dan semakin sulit dipegang ketika ingin dipindahkan ke wajan.
Saat dipindahkan ke wajan, adonan sangat mungkin jadi penyok disana sini.
Bentuknya pun pasti jadi jelek kalau tidak diperbaiki lagi.
Untuk menghindari masalah ini, sebaiknya sebelum menggoreng, perbaiki dulu bentuk donat.
Saat digoreng, selipkan sumpit ke dalam lubang lalu putar-putar sumpit mengelilingi lubang agar lubang terbuka dan bentuknya rapi.
Gimana, kira-kira saat membuat donat 3 cara itu sudah Sase Lovers lakukan?
Mari, perbaiki kesalahan yang telah terjadi.
Selamat mencobanya kembali!
Baca Juga: Pakai 2 Trik Ini Saja, Donat Dijamin Tidak Akan Kempis Walau Sudah Dingin Seperti Buatan Toko Kue
KOMENTAR