Selain berfungsi untuk menurunkan kadar air, proses menyangrai berfungsi agar aroma dari bumbu jadi lebih keluar.
Teknik menyangrai juga bisa membuat bumbu kering jadi lebih awet dan menyimpannya dalam waktu yang lebih lama.
Pasti banyak dari kita yang sering melewatkan tips satu ini.
Terkadang kita sering lupa, dan menyimpan bumbu dapur seperti pala, hingga merica pada wadah terbuka.
Padahal, hal ini bisa mengurangi aroma dari bumbu dapur ini.
Agar kualitas bumbu kering tetap terjaga, sebaiknya kita menyimpannya dalam wadah kedap udara.
Untuk menjaga jamur, kita bisa memasukkan silica gel 1 bungkus untuk menjaga kelembaban udara agar tetap kering.
Agar dapur jadi terlihat lebih rapih, sebaiknya kita menyimpan bumbu dapur dalam pada rak bumbu.
Menyimpan rempah atau bumbu di rak penyimpanan dan membuat bumbu awet selama berminggu-minggu bahkan bulanan.
Jangan lupa untuk menghindari bumbu dari sinar matahari dan uap masakan.
Tujuannya adalah agar kualitas bumbu kering tidak menurun.
Itu dia 3 trik jitu yang harus kita lakukan agar bumbu dapur kering bisa awet hingga berbulan-bulan.
Karena aromanya tetap terjaga, masakan yang kita buat juga tetap akan terasa nikmat ketika disantap.
Jangan lupa untuk segera dipraktikkan ya sase lovers!
KOMENTAR