Siapkan 1 sdm kopi robusta bubuk, 2 sdm susu kental manis (sesuaikan selera) dan 1 cup air panas (240 ml).
Ya, Anda bisa mengganti bubuk kopi Vietnam dengan kopo robusta.
Jangan lupa siapkan alat Vietnam drip sebagai ciri khas kopi Vietnam ini.
Cara membuatnya pun mudah.
Siapkan Vietnam drip dan gelas.
Rebus air sampai mendidih.
Sementara itu, tuang susu kental manis ke dalam gelas.
Masukkan kopi bubuk ke Vietnam drip, pasang filternya.
Tekan sedikit. Jangan terlalu kencang.
Apabila ditekan terlalu kencang, kopi menjadi sangat padat.
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR