SajianSedap.com - Jika dulu banyak yang kurang percaya diri, sekarang makin banyak yang tak takut menggunakan kacamata.
Bahkan kini semakin banyak model kacamata yang bisa membantu penampilan jadi lebih menarik.
Seringnya digunakan membuat benda ini kerap memiliki masalah.
Mulai dari frame patah hingga lensa penuh baret.
Biasanya jika lensa sudah penuh baret, pengalaman menggunakan kacamata jadi tidak nyaman.
Bukan cuma memantulkan cahaya, tapi juga membuat pandangan jadi terasa kurang.
Kebanyakan orang pasti akan mendatangi optik untuk mengatasi hal ini.
Tak perlu membuang waktu, kita bisa mengatasi baret pada kacamata dengan deretan bahan dari dapur berikut ini.
Baking soda atau soda kue sering digunakan oleh para pembuat kue sebagai bahan pengembang.
Tidak hanya untuk membuat kue saja, baking soda ternyata bermanfaat bagi semua aspek kehidupan kita.
Ternyata baking soda dapat membersihkan mesin cuci dari bau tak sedap tumpukan deterjen hingga mengusir semut.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR