Ketika dijadikan sebagai bahan pembersih, baking soda akan meninggalkan residu putih dan berdebu setelah mengering.
Oleh karena itu, jangan gunakan bahan ini untuk membersihkan permukaan dengan lekukan atau retakan yang dalam.
Ini karena residu akan tertinggal dan dapat menumpuk.
Anda tidak boleh menggunakan soda kue untuk membersihkan permukaan marmer atau kuarsa.
Seiring waktu, baking soda akan menyebabkan kerusakan pada lapisan pelindung atas.
Malah akhirnya meninggalkan goresan pada marmer atau kuarsa.
Beberapa produsen batu memberi peringatan untuk hal ini.
Mereka menyadari potensi kerusakan yang dapat ditimbulkan dalam jangka panjang.
Baca Juga: Ini Manfaat Tak Terduga Tabur Baking Soda di Toilet
Baking soda bisa terlalu keras pada beberapa lapisan akhir atau sealant pada furnitur kayu.
Penggunaan baking soda untuk membersihkan furnitur kayu dapat menghilangkan sealant, merusak furnitur.
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR