SajianSedap.com - Siapa sih yang gak kenal dengan kue yang satu ini.
Bolu kukus menjadi salah satu jajanan pasar yang sering kita nikmati.
Rasanya memang sederhana tapi enak.
Bolu kukus punya tekstur yang empuk dan ada rasa manisnya.
Sekilas sih memang terlihat gampang saat memasaknya.
Namun kalau salah caranya bolu kukus bisa bantet dan gak mengembang lho.
Kalau Sase Lovers mau membuatnya sebaiknya hindari cara memasak seperti ini.
Baca Juga: Hasil Kue Bolu Bantet Jangan Langsung Dibuang Lakukan 6 Cara Ini
Bolu kukus bisa terbuat dari tepung beras atau terigu.
Jika menggunakan terigu, Anda harus memerhatikan jenis terigu yang digunakan.
Ada banyak banget jenis terigu di pasaran.
Biasanya yang ditemui ada terigu protein rendah, sedang, dan tinggi.
Dikutip dari buku "Kue Mangkuk & Bolu Kukus Mekar" (2013) oleh Sisca Susanto terbitan Gramedia Pustaka Utama, terigu protein sedang paling tepat untuk membuat bolu kukus.
Sebab, kandungan terigu protein sedang dapat memengaruhi bentuk bolu kukus menjadi mekar dibandingkan jenis terigu lain.
Jadi jangan sampai salah pilih ya.
Meskipun kelihatannya sepele, cetakan juga memiliki pengaruh penting dalam pembuatan bolu kukus.
Salah memilih cetakan dapat menyebabkan bolu kukus tidak mekar.
Misalnya, cetakan plastik.
Jenis cetakan ini dinilai kurang bagus untuk pembuatan bolu kukus yang mekar.
Masih dalam buku yang sama, cetakan yang disarankan untuk membuat bolu kukus adalah cetakan berbahan porselen.
Cetakan porselen atau keramik akan menghantarkan panas merata.
Hasilnya bolu kukus bisa matang dan mengembang.
Sementara itu, Anis menyarankan untuk memakai cetakan berlubang saat membuat bolu kukus.
Cetakan berlubang akan mengontrol uap air yang masuk ke sela-sela adonan.
Jadinya bolu kukus bisa matang dan mengembang sempurna.
Selain pemilihan cetakan, cara menggunakan cetakan bolu kukus juga bisa memengaruhi hasil akhir bolu kukus.
Ada satu cara yang biasa dilakukan sebelum mengukusnya.
Cetakan bolu kukus kerap kali diolesi minyak saat akan menuang adonan.
Padahal, cara ini tidak diperlukan.
Bahkan cara ini bisa menghambat mekarnya bolu kukus.
Banyak orang yang langsung memakai cetakan begitu saja.
Cetakan yang tidak dipanaskan terlebih dulu juga dapat membuat bolu kukus menjadi tidak mekar.
Sebaiknya, panaskan cetakan bolu kukus selama 10 menit.
Setelah itu baru masukkan adonan bolu ke dalamnya.
Baca Juga: 5 Cara Membuat Bolu Kukus Ketan Hitam Lembut dan Antibantat, Pemula Jangan Ragu Bikin
Terakhir, kukusan juga sangat penting.
Kadang kita mengabaikan langah ini.
Kukusan yang terbuka atau tidak ditutup rapat juga bisa menyebabkan bolu kukus bantat alias tidak mekar.
Pastikan untuk menutup dandang atau kukusan yang digunakan agar uap panasnya bisa merata di dalam kukusan.
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR