SajianSedap.com - Selain kecoak, kelabang memang jadi hewan yang sering muncul di kamar mandi.
Kehadirannya tentu saja akan membuat siapa saja menjerit ketakutan.
Kalau sudah ada kelabang, kita tidak bisa menghindari untuk membunuhnya saat itu juga.
Tapi, kenapa ya bisa muncul kelabang di kamar mandi kita?
Ternyata ada loh beberapa penyebab kelabang ada di toilet rumah.
Dilansir dari Pest Clinic via Kompas.com, ada beberapa penjelasan rasional mengapa kita bisa menemukan kelabang di kamar mandi, bukan di ruang keluarga atau dapurmu.
Di bawah ini adalah tiga alasan utama mengapa kamu selalu dapat menemukan kelabang di kamar mandimu:
Baca Juga: Cara Membasmi Kecoa yang Bersarang di Celah-celah Kamar Mandi Pakai Bahan Dapur
Alasan utama mengapa kelabang muncul di kamar mandi adalah karena area ini penuh dengan ruang lembap yang disukai oleh salah satu hewan tak bertulang belakang tersebut.
Lipan atau kelabang adalah makhluk yang membutuhkan sumber air konstan untuk bertahan hidup.
Jadi, air adalah sumber nutrisi utama kelabang.
Karena kelabang tidak memiliki kutikula yang menjaga kelembapan, mereka selalu mencari air untuk mengisi kembali cadangannya.
Penulis | : | Konten Grid |
Editor | : | Grid Content Team |
KOMENTAR