SajianSedap.com - Resep kue kering Natal serba cokelat dengan tekstur renyah seperti Resep Choco Mini Cookies ini biasanya langsung diserbu anak-anak begitu disajikan.
Makanya, Resep Choco Mini Cookies ini tak boleh sampai absen kita sajikan sebagai resep kue kering Natal tahun ini.
Yuk, segera masukkan Resep Choco Mini Cookies enak dan renyah ini ke dalam list resep kue kering Natal.
Baca Juga: Resep Nastar Nanas Kismis Bisa Jadi Inspirasi Kue Kering Lebaran yang Unik Dan Cantik
Waktu: 60 Menit
Sajian: 658 Gram
Bahan:
100 gram kacang mede, cincang kasar,
80 gram dark cooking chocolate, lelehkan
100 gram cokelat pekat potong-potong
50 gram margarin
150 gram mentega tawar dingin
1/4 sendok teh garam
120 gram gula tepung
1 kuning telur
160 gram tepung terigu protein rendah
20 gram cokelat bubuk
30 gram susu bubuk
1/2 sendok teh baking powder
Cara Membuat Choco Mini Cookies:
1. Kocok margarin, mentega, garam, dan gula tepung 4 menit sampai lembut. Masukkan cokelat masak pekat leleh yang telah didinginkan dan kuning telur. Kocok rata.
2. Masukkan kacang dan permen cokelat. Aduk sampai menyebar. Tambahkan tepung terigu, cokelat bubuk, maizena, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
3. Sendokkan di atas loyang yang dioles margarin, kecil-kecil.
4. Oven dengan api bawah suhu 140 derajat Celsius selama 25 menit sampai matang.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR