Batu empedu terjadi ketika cairan empedu ini mengendap dan mengeras di dalam kantong empedu.
Dilansir dari WebMD, secara umum ada dua jenis batu empedu yang bisa terjadi, yakni:
- Batu empedu kolesterol sebagai akibat dari kadar kolesterol berlebih
- Batu empedu pigmen akibat empedu mengandung terlalu banyak bilirubin Di antara keduanya, batu empedu kolesterol dilaporkan lebih umum terjadi.
Melansir Mayo Clinic, batu empedu mungkin tidak menimbulkan tanda atau gejala.
Jika batu empedu bersarang di saluran dan menyebabkan penyumbatan, tanda dan gejala yang ditimbulkan mungkin, termasuk:
- Nyeri yang tiba-tiba dan cepat meningkat di bagian kanan atas perut
- Nyeri yang tiba-tiba dan cepat meningkat di bagian tengah perut, tepat di bawah tulang dada
- Nyeri punggung di antara tulang belikat
- Nyeri di bahu kanan
Baca Juga: Gak Perlu Laundry, Cara Menghilangkan Noda Parfum pada Baju Putih Ini Bisa Dicoba di Rumah
- Mual atau muntah
Source | : | Kompas,TribunStyle |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR