SajianSedap.com - Ini dia 3 makanan yang tidak boleh dikonsumsi langsung saat bangun tidur.
Apakah Anda sering merasa lapar setelah bangun tidur?
Sebagian besar orang merasakan lapar setelah bangun tidur.
Oleh karena itu, biasanya banyak yang langsung menyantap makanan apapun yang ada di sekitar mereka.
Padahal, tidak semua makanan aman dikonsumsi saat perut kosong, lo.
Ada beberapa makanan dan minuman yang bisa datangkan bahaya kalau dikonsumsi langsung setelah bangun tidur.
Salah satunya adalah makanan pedas.
Makanan pedas bisa menyebabkan lapisan perut mengalami iritasi dan kram.
Namun, banyak yang tidak tahu kalau ada jenis makanan dan minuman lain yang sama bahayanya, lo.
Apa saja kira-kira?
Simak ulasan selengkapnya, yuk!
Merangkum dari Bobo.grid.id, ini dia 3 makanan yang sebaiknya tidak langsung dikonsumsi saat bangun tidur atau perut kosong.
3 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi saat Perut Kosong
1. Makanan Berlemak seperti Gorengan
Mungkin di Indonesia gorengan menjadi santapan wajib di pagi hari.
Biasanya, gorengan dihidangkan dengan kopi atau teh.
Namun, gorengan bisa datangkan petaka kalau dimakan saat perut kosong, lo.
Makanan tinggi lemak seperti gorengan cenderung lebih lambat dicerna dibandingkan dengan zat gizi lain.
Sehingga, makanan berminyak bisa menyebabkan kembung, mual, dan sakit perut.
Bahkan, Anda juga bisa mengalami kram perut atau diare akut, lo.
2. Minuman Berkafein
Kopi juga menjadi salah satu minuman wajib di pagi hari.
Seringnya, kopi diminum setalah bangun tidur saat perut masih kosong.
Namun, minum kopi saat perut kosong terhyata berbahaya, lo.
Sebab, kafein dalam kopi bisa memicu sekresi asam klorida yang menyebabkan perut mulas.
Selain itu, lapisan lambung bisa iritasi uang menyebabkan asam lambung kumat.
3. Makanan Berat Berkalori Tinggi
Makanan yang berkalori tinggi seperti daging-dagingan juga harus Anda hindari di pagi hari.
Sebab kalau nekat, Anda bisa mengalami gangguan pencernaan seperti perut terasa begah, kembung, dan sakit perut.
Selain itu, makan makanan berkalori tinggi juga bisa memicu obesitas.
Sebab, Anda bakal mudah sekali merasa lapar di siang sampai malam hari.
Daripada ambil risiko, Anda bisa mengonsumsi makanan pembuka yang ringan saja.
Seperti teh madu hangat, oat meal, dan telur.
Source | : | Bobo.grid.id |
Penulis | : | Hani Arifah |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR