Pernampakan oncom sendiri hampir sama seperti tempe, tak heran jika oncom kerap menjadi makanan pengganti tempe.
Oncom dan tempe sendiri biasa dikreasikan menjadi masakan apa saja.
Bisa tumis, goreng ataupun sayur.
Nah hal tersebut lah yang membuat lima mahasiswa dari Fakultas Teknologi Pertanian (FTP) Universitas Brawijaya (UB) Malang, yakni Rani Susanti, Clara Artha Febriana (THP 2012), Raehana Saria G (THP 2013), Khusnul Khotimah (THP 2013), dan Sita Nuryanti (THP 2013), membuat penelitian dari oncom dan tempe.
Penelitian kelima mahasiswa itu di bawah bimbingan Dr Aji Sutrisno melalui Program Kreativitas Mahasiswa bidang Penelitian (PKM-P) DIKTI 2015.
"Penyumbatan pembuluh darah tersebut diakibatkan dari respons alami tubuh manusia,
yaitu pembekuan darah yang terjadi di pembuluh darah vena bagian dalam dan pembuluh darah arteri," kata salah seorang peneliti manfaat tempe dan oncom untuk terapi trombosis tersebut Rani Susanti di Malang, Jawa Timur, Jumat.
Berkaca dari adanya berbagai kasus pembuluh darah ini kemudian mendorong kelima mahasiswa ini untuk memberikan solusi.
Dengan melihat dari berbagai potensi yang dimiliki Indonesia, termasuk makanan tradisional Indonesia yaitu oncom dan tempe yang merupakan makanan berbasis kedelai fermentasi yang memiliki aktivitas fibrinolitik.
Ia mengatakan penyakit jantung dan pembuluh darah merupakan salah satu pembunuh terbesar saat ini.
Ternyata, makanan sehari-hari seperti tempe dan oncom mengandung 'obat mujarab' untuk menangkalnya.
Baca Juga: Cuma Ajak Buah Hati Belajar Naik Sepeda, Nia Ramadhani Jadi Sorotan Karena Dikawal Banyak Ajudan!
Tempe dan oncom merupakan produk pangan fermentasi berbahan kedelai.
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa makanan ini mengandung enzim fibrinolitik protease, yang bekerja memecah bekuan darah.
Serangan jantung dan stroke kerap dipicu oleh bekuan darah yang menyumbat pembuluh darah.
Hanya saja, suhu yang terlalu tinggi pada proses pengolahan bisa menyebabkan enzim tersebut mengalami denaturasi atau kerusakan.
Sementara pada suhu yang terlalu rendah, tempe maupun oncom belum cukup matang untuk bisa dikonsumsi dengan aman.
Melalui serangkaian percobaan, akhirnya didapatkan bahwa suhu yang tepat untuk memasak tempe dan oncom adalah 60 dan 80 derajat celcius.
Artikel telah ditayangkan di nova dengan judul, Pertolongan Pertama Serangan Jantung Saat Bersepeda, Lakukan Hal Ini
Source | : | Nova |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR