Sajiansedap.com - Gula darah naik tentu jadi hal menjengkelkan.
Biasanya kita jadi harus bergantung pada obat dokter juga.
Bagi anda yang ingin mencari alternatif obat alami tanpa biaya besar ada kok solusinya.
Coba saja makan kuaci mulai sekarang.
Meski wujudnya sangat kecil siapa sangka kalau dibaliknya menyimpan berbagai manfaat yang dapat peroleh.
Makanan yang berasal dari biji bunga matahari ini memiliki ukuran yang kecil dan biasanya sudah diolah dengan berbagai macam rasa.
Tidak heran jika tangan rasanya sulit untuk berhenti mengambilnya dan memasukkan ke dalam mulut.
Berikut ini ulasan lengkap untuk anda.
Jangan sampai anda tidak tahu!
Manfaat Kuaci
Dilansir dari Eat This, berikut ini adalah beberapa hal baik yang bagi tubuh dan kesehatan secara keseluruhan.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
1. Dapat membantu melawan peradangan
Kuaci menyediakan lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda. Tentu saja kedua nutrisi ini merupakan sumber asupan yang sehat.
Menurut Toby Amidor, MS, RD, CDN, ahli nutrisi mengatakan lemak tak jenuh terbukti membantu mengurangi peradangan.
2. Menyumbang asupan natrium harian
Makan kuaci tentu saja mengirimkan lebih banyak jumlah natriam yang lebih banyak.
Untuk itu sangat direkomendasikan untuk memilih kuaci atau biji matahari yang tidak mengandung natrium.
Amidor memberi contoh bahwa dengan satu porsi biji bunga matahari mengandung 123 persen dari jumlah harian yang direkomendasikan atau 2.820 miligram natrium.
3. Mereka dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung
Salah satu manfaat dari mengonsumsi kuaci adalah mampu menurunkan tekanan darah.
Jika tekanan darah terlalu tinggi, ini dapat merusak pembuluh darah yang memasok darah ke jantung dan berpotensi menyebabkan serangan jantung.
Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Circulation menemukan bahwa peserta yang makan lebih banyak biji, termasuk biji bunga matahari, dikaitkan dengan risiko penyakit kardiovaskular yang lebih rendah.
Serta penurunan faktor risiko kolesterol yang tinggi.
Kuaci juga dilengkapi dengan vitamin E sebagai sumber nutrisi yang sangat baik.
Diketahui vitamin ini berkerja untuk pengurangan risiko penyakit kardiovaskular.
Menurut sebuah ulasan yang diterbitkan dalam American Journal of Therapeutics, mengonsumsi makanan yang kaya vitamin E telah dikaitkan dengan risiko penyakit jantung koroner yang lebih rendah.
Baik itu pada pria dan wanita paruh baya hingga tua.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
4. Dapat membantu mengontrol gula darah pada penderita diabetes
Mereka yang mengonsumsi biji bunga matahari menunjukkan penurunan kadar gula darah yang lebih terkontrol.
Menurut Cureus Journal of Medical Science, biji bunga matahari mengandung asam klorogenat, yang dapat menurunkan gula darah.
Penelitian lain juga menunjukkan bahwa biji bunga matahari memberikan kontrol glikemik yang lebih baik, yang berarti biji ini memiliki sifat anti-diabetes.
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Chemical and Pharmaceutical Research melihat efek konsumsi biji bunga matahari pada kadar gula darah pada penderita diabetes.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Khasiatnya Melimpah, Manfaat Makan Kuaci Rupanya Mampu Lawan Peradangan Hingga Mengontrol Gula Darah
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR