SajianSedap.com - Perayaan Lebaran Haji atau Idul Adha 2022 sudah di depan mata dan berbagai hal telah dipersiapkan.
Salah satu yang dipersiapkan adalah berbagai olahan makanan, terutama berbahan daging.
Sebab di momen ini identik dengan hewan kurban, baik daging sapi maupun kambing.
Olahan daging ini biasanya ditemani dengan lontong atau ketupat yang dapat mengeyangkan.
Lontong dengan tesktur yang padat dan kenyal menambah kenikmatan menyantap olahan daging.
Namun, bagi beberapa orang pembuatan lontong seperti itu dinilai susah-susah gampang.
Padahal sebenarnya cara membuat lontong cukup gampang asal mengikuti langkah dan tips yang benar.
Beberapa tips masak berikut ini bisa dicoba untuk mendapat lontong yang padat dan pulen.
Dijamin hasil lontong buatan sendiri bisa sebagus beli di pedagang dan enak untuk disantap tiap pagi.
Cara Membuat Lontong Padat dan Pulen
1. Pilih beras yang berkualitas bagus. Setelah dicuci bersih, tambahkan air kapur sirih saat menanak agar teksturnya lebih pulen dan menyatu. Perbandingannya 1:1, contohnya 1 kg beras memakai 1 sendok makan air kapur sirih.
2. Gunakan pembungkus dari daun pisang batu agar lontong berwarna hijau secara alami. Jangan gunakan plastik, karena bahan kimia pada plastik termasuk berbahaya bagi kesehatan.
3. Jemur terlebih dahulu daun pisang agar lemas dan mudah digulung. Buang tulang daunnya, lap hingga bersih sebelum digunakan.
4. Buat selongsong lontong dengan bagian yang mengilap berada di dalam, isi dengan beras hingga setengahnya, semat atasnya dengan lidi.
5. Tata lontong berdiri di dandang sampai padat, tuang air hingga lontong terendam.
6. Makin lama memasak makin tanak dan awet meski disimpan agak lama, idealnya 3-8 jam.
7. Tiriskan lontong dengan cara diberdirikan, supaya air tiris ke bawah.
8. Jika lontong tersisa, simpan dalam lemari es. Kalau ingin dimakan kembali, cukup dikukus. Jangan mengonsumsi lontong yang telah berlendir.
Tips Membuat Lontong Padat
Berikut tips membuat lontong padat menyadur dari buku "Resep Andalan Resto Indonesia - Lontong & Ketupat" karya Wahyuni Mulyawati terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
1. Pakai beras kualitas bagus
Cara membuat lontong mudah saja. Namun supaya lebih pulen dan dapat, gunakanlah beras yang berkualitas.
Jangan gunakan beras pera karena dapat membuat tekstur lontong mudah hancur setelah dimasak. Jenis beras yang bisa kamu gunakan misalnya IR 64 atau mentik.
2. Aron beras terlebih dulu
Beras untuk lontong baiknya diaron terlebih dulu supaya cepat matang. Pengaronan pun dapat membuat lontong lebih pulen, padat, dan tahan lama.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Jika belum tahu, teknik aron adalah teknik memasak zaman dahulu, di mana beras direndam dalam air lalu dikukus setengah matang. Selanjutnya, beras dimasak sesuai resep.
3. Lontong jangan diisi penuh
Lontong jangan diisi beras terlalu banyak. Sebab, setelah matang beras akan mengembang dan memadati pembungkusnya.
Guna mengantisipasi agar lontong tidak buyar, maka isi beras sekitar sepertiga atau setengah bagian saja.
4. Rebus dengan posisi berdiri
Lontong harus direbus hingga terendam agar matang merata dan tidak ada bagian yang buyar.
Selain itu, lontong pun harus direbus dengan posisi berdiri. Hal ini perlu dilakukan agar tak ada air yang menggenang di dalam lontongnya. Jadi, lontong lebih padat dan tidak mudah basi.
Waktu merebus atau mengukus lontong tergantung dari panci yang digunakan. Oleh sebab itu, baiknya cek lontong secara berkala untuk mengecek kematangannya.
Jangan lupa tiriskan lontong dan dinginkan sebelum dipotong dan dihidangkan.
Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul Rahasia Lontong Lezat
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR