SajianSedap.com - Resep Lumpia Basah Pepaya Muda merupakan camilan nikmat yang berasal dari daerah Semarang.
Resep Lumpia Basah Pepaya Muda adalah hidangan yang disajikan dengan isian yang berbeda.
Penasaran dengan isian dari Resep Lumpia Basah Pepaya Muda ini? Langsung saja contek resep berikut ini.
Baca Juga: Resep Makaroni Keju Goreng, Snack Renyah Dengan Rasa yang Tak Terlupakan
Waktu: 45 Menit
Sajian: 14 Buah
Bahan Kulit:
100 gram tepung terigu protein sedang
15 gram tepung sagu
1 butir telur
1/4 sendok teh garam
250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
Bahan Isi:
150 gram pepaya muda, diiris korek api halus, diremas-remas dengan garam, dicuci bersih
100 gram taoge
1 butir telur, dikocok lepas
4 butir bawang merah, diiris
2 siung bawang putih, diiris
1/2 sendok makan ebi sangrai, haluskan
1/2 sendok makan kecap manis
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 batang daun bawang, diiris halus
100 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Lumpia Basah Pepaya Muda:
1. Isi, panaskan minyak. Tumis bawang merah, bawang putih, dan ebi sampai harum. Sisihkan di pinggir wajan.
2. Masukkan telur. Aduk aduk sampai berbutir kasar. Tambahkkan pepaya dan taoge. Aduk sampai setengah layu.
3. Masukkan kecap manis, garam, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata.
4. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
5. Kulit, campur tepung terigu, tepung sagu, dan garam.
6. Kocok lepas telur dan santan. Masukkan ke dalam campuran tepung sedikit-sedikit sambil diaduk sampai licin.
7. Tuang adonan tipis-tipis di wajan datar kecil sampai semua adonan habis.
8. Ambil selembar kulit. Beri isi. Lipat kiri kanan dan gulung. Tarik saat menggulung agar lumpia padat.
9. Sajikan dengan saus sambal.
Baca Juga: Resep Kripik Bawang Balado Ini Terasa Lebih Mantap Dengan Taburan Bumbunya!
Baca Juga: Resep Risoles Daging Sayuran Enak Ini Paling Mantap Untuk Camilan Di Sore Hari
Baca Juga: Resep Kue Cokelat Santan, Kudapan Seru yang Bisa Meriahkan Segala Suasana
Baca Juga: Resep Tahu Sosis Fantasi, Pilihan Camilan Favorit Untuk Keluarga Di Malam Hari
Baca Juga: Resep Oliballen Tape Kenari yang Manis Dan Gurih Punya Tekstur yang Lembut
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR