SajianSedap.com – Ikan teri goreng selalu dianggap sebagai orang miskin.
Selain itu, teri goreng juga dianggap tidak bergizi.
Padahal rasa dari teri goreng sangat enak.
Apalagi jika teri goreng dimakan dengan sambal.
Anggapan kalau teri goreng tidak bergizi ternyata salah besar lho.
Justru kalau Sase Lovers rajin makan teri goreng, Anda bisa mendapatkan banyak manfaat.
Teri goreng sangat baik untuk wajah.
Kira-kira bagaimana efeknya ya?
Yuk simak artikel berikut ini.
Ikan Teri untuk Menjaga Kesehatan Wajah
Selain rasanya yang enak, ternyata ikan teri juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan.
Ikan teri sendiri mengandung banyak vitamin dan juga mineral.
Kandungan tersebut pula lah yang membuat ikan teri baik bagi kesehatan.
Ikan teri sendiri bisa membuat wajah mengalami perubahan yang signifikan.
Melansir dari Tribunnews.com, ikan teri merupakan sumber asam lemak esensial.
Selain itu ada pula vitamin E dan selenium yang mampu memberi nutrisi pada kulit.
Nutrisi-nutrisi tersebutlah yang terbukti mampu mempertahankan warna kulit dan juga menjaganya agar tetap halus.
Selain halus, ikan teri juga bisa membuat wajah terbebas dari jerawat.
Baca Juga: Karena Enak Banget, Resep Bakwan Teri Campur Ini Bikin Mulut Kita Bergoyang Terus
Vitamin E pada ikan teri juga dapat mencegah terjadinya penuaan dini atau timbulnya kerutan pada wajah.
Baru tahu kan Sase Lovers?
Karena itu, konsumsi ikan teri nggak akan merugikan tubuh kok.
Justru dengan rutin makan ikan teri akan membuat wajah Anda tetap sehat.
Gampang banget kan caranya?
Tinggal makan teri, wajah akan tetap sehat, glowing, dan bebas jerawat.
Ikan Teri untuk Menjaga Kesehatan Tulang
Selain wajah jadi sehat, ikan teri juga bisa bikin tulang makin sehat.
Ikan teri dapat mendukung kesehatan tulang karena mengandung berbagai zat yang bermanfaat seperti fosfor dan magnesium.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
Baca Juga: Resep Cah Taoge Teri Ini Sangat Mudah Dibuat Dan Rasanya Pun Mantap!
Kedua kandungan ini sangat baik untuk kesehatan tulang.
Jika tulang sehat dan kuat, Anda pasti akan terhindar dari osteoporosis.
Perlu diingat bahwa osteoporosis nggak hanya dialami lansia saja lho.
Osteoporosis juga dapat menyerang orang dewasa.
Karena itu, sebaiknya mulai sekarang Anda rutin konsumsi ikan teri.
Dijamin bakal sehat sampai tua deh!
Sekarang Sase Lovers sudah tahu berbagai manfaat dari ikan teri.
Jadi tunggu apalagi untuk mengonsumsinya.
Semoga sehat selalu Sase Lovers.
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Pasti Nyesel karena Baru Tahu Sekarang, Ternyata Ikan Teri Bisa Buat Kulit Wajah Mengalami Perubahan Drastis Ini
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR