SajianSedap.com - Selama ini MSG dianggap sebagai bahan yang berbahaya bagi tubuh.
Bahkan, banyak orang yang menghindari MSG karena takut dengan efek sampingnya.
Namun siapa sangka, MSG ternyata juga bisa menyimpan manfaat luar biasa, lo.
Salah satunya adalah menurunkan darah tinggi.
Penderita darah tinggi yang disarankan mengurangi garam bahkan diminta menggantinya dengan MSG.
Waduh, kok bisa ya ?
MSG Bisa Turunkan Tekanan Darah
Meningkatnya jumlah penderita hipertensi tidak bisa dipisahkan dari perubahan gaya hidup masyarakat saat ini.
Terjadi pergeseran pola makan ke arah makanan cepat saji yang diawetkan, mengandung, mengandung garam tinggi, lemak jenuh namun rendah serat menjadi salah satu penyebab terbesar meningkatnya hipertensi.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyebutkan, kebanyakan orang mengonsumsi makanan tinggi garam dengan jumlah dua kali lipat yang disarankan.
Untuk orang dewasa, WHO merekomendasikan konsumsi garam kurang dari 5 gram (satu sendok teh) per hari.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR