Tips Membeli Gula Pasir yang Aman dan Sehat
Sebelum membeli gula, ada baiknya mengenali ciri gula yang berkualitas agar tidak terjebak dan mendapatkan gula tipuan.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut 3 ciri gula pasir berkualitas baik yang bisa jadi panduan saat membeli gula pasir.
1.Pilih gula pasir yang berwarna kuning / tidak putih.
Pada umumnya gula yang mempunyai ciri-ciri ini tidak terkandung bahan pewarna dan rasanya lebih manis alami
2.Tekstur kasar
Gula pasir yang halus dan berwarna putih bersih pada umumnya adalah gula rafinasi yang diperuntukan untuk membuat produk-produk olahan, tidak dianjurkan untuk konsumsi harian.
3.Tidak berair/basah
Jika membeli gula pasir curah, jangan salah membeli yang berair/basah karena telah tidak bagus dan mengalami penurunan kualitas.
Tak dimungkiri, Anda butuh gula—tentu dalam porsi yang pas.
Meski begitu, Anda harus tetap waspadai.
Beberapa jenis gula, lebih-lebih gula rafinasi, dapat menyebabkan kenaikan gula darah dalam waktu yang cepat.
Dan ini bisa meningkatkan risiko diabetes dan masalah penyakit kronis lainnya.
Apa itu Gula Rafinasi
Gula rafinasi merupakan gula yang punya warna lebih putih dengan tingkat kemurnian yang lebih tinggi.
Harap diketahui, sejumlah besar makanan yang kita makan sebenarnya mengandung gula yang punya tingkat kemurnian tinggi ini.
Gula jenis ini disinyalir bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan, seperti meningkatkan kadar kolesterol.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR