Sajiansedap.com - Ketika berada di kasur tentu membutuhkan sprei.
Hal ini untuk melindungi kasur agar tidak mudah rusak.
Selain itu seprai juga bisa membuat tidur anda dan keluarga di atas kasur menjadi lebih nyaman dan juga nyenyak.
Penggunaan seprai juga bisa bermanfaat membuat kamar menjadi lebih rapih, bersih, dan bagus.
Tapi ternyata yang kerap kali salah adalah jarang mencuci sprei.
Padahal sangat harus mencuci sprei loh.
Ada cara mudah mencuci sprei agar tidak terasa terbebani.
Penasaran?
Berikut ini ulasan lengkapnya.
Mencuci Sprei yang Anti Ribet
Cara mencuci seprai agar kotorannya bisa hilang tanpa mengeluarkan tenaga ekstra adalah dengan merendamnya pakai air garam.
Merendam seprai dengan air garam bisa membuatnya lebih bersih seperti dicuci di laundri.
Nah berikut cara merendam seprai dengan air garam melansir dari Tribunnews.com:
1. Rendam bahan tersebut dalam air hangat yang telah diberi 5 sendok makan garam
2. Biarkan selama 1 - 2 jam. Rendaman tersebut akan melarutkan kotoran.
3. Setelah itu, bilas dan lakukan proses mencuci seperti biasanya dengan menggunakan sabun dan air biasa.
Bagaimana mudah sekali kan?
Selamat mencoba!
Taruh Sabun Batang Di Bawah Sprei Sebelum Tidur
Anda mungkin tak pernah menyangka bahwa meletakkan sebatang sabun di bawah seprai tempat tidur memiliki manfaat yang tak terduga.
Dalam hal ini, Anda bisa memilih sabun alami yang mengandung minyak esensial.
Caranya pun cukup dengan meletakkan sebatang sabun di bawah seprai sebelum tidur.
Setelahnya, Anda akan merasakan manfaat kesehatan yang tak terduga.
Salah satunya adalah dapat mengatasi masalah restless leg syndrome atau sindrom kaki gelisah, yang mempengaruhi sekitar 50 persen populasi.
Kondisi medis ini ditandai dengan kram kaki pada malam hari.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Ini sebenarnya adalah gangguan neurologis yang menyebabkan ketidaknyamanan di kaki saat istirahat.
Kondisi ini juga biasa dikenal dengan istilah "Charley's Horses" atau "Kuda Charley".
Rasa sakitnya akan terasa semakin buruk jika Anda menggerakkan kaki saat kram.
Kondisi ini umumnya disebabkan oleh dehidrasi, kekurangan mineral dan vitamin, serta olahraga yang berlebihan.
Selain itu juga bisa disebabkan oleh kehamilan, penyalahgunaan alkohol, diabetes, dan gagal ginjal.
Dengan menempatkkan sabun di bawah seprai kemudian tidur dalam kondisi tersebut dapat meredakan gangguan ini.
Dilansir dari Healthy Food House, lebih dari 42 persen orang yang menderita ini melaporkan efek positif setelah mencoba trik ini.
Bahkan, dokter juga percaya bahwa meletakkan sabun di bawah sprei pada malam hari memiliki efek yang menguntungkan karena adanya kandungan magnesium dalam sabun.
Karena sifatnya yang menenangkan, Dr Oz menyarankan untuk menggunakan sabun lavender sebagai pilihan terbaik.
Orang-orang yang telah mencoba trik ini pun mengklaim bahwa ini sangatlah efektif.
Melalui Steady Health, mereka pun membagikan pengalamannya setelah mencoba cara tersebut.
“Saya herniated disk (hernia disk) di punggung bawah saya pada tahun 1997. Itu sangat buruk sehingga menyebabkan kerusakan saraf.
Saya telah menderita sakit luar biasa di punggung bawah dan kaki kanan saya selama 11 tahun sekarang.
Saya diberitahu untuk menaruh sabun di bawah seprai saya untuk membantu meringankan rasa sakit.
Saya mencobanya, dan itu benar-benar berhasil. Saya belum bisa tidur di tempat tidur selama hampir 10 tahun.
Saya sudah tidur di kursi malas sepanjang waktu itu. Ini adalah hari ke-3 saya dengan sabun batangan di antara seprai saya dan saya benar-benar terbangun pagi ini tanpa rasa sakit apa pun.
Saya akan merekomendasikan mencobanya. Saya tahu ini kedengarannya enak, tapi sejauh ini sangat bagus. Semoga ini bisa membantu !!!” tulis seorang pria.
Sedangkan seorang gadis lain juga berkomentar:
“Ketika ibu saya menggunakan sabun untuk menghilangkan rasa sakit dan juga kram kaki, saya pikir dia mungkin membodohi dirinya sendiri.
Sekarang, saya memiliki beberapa bar di tempat tidur dengan saya setiap malam, menempatkan mereka di mana pun rasa sakit itu muncul dari kaki ke kepala.
Ini bekerja untuk saya dan untuk suami saya, dan kami juga menggunakan sabun jenis apa pun. Itu tidak mengambil alasan untuk rasa sakit, tetapi itu memungkinkan saya untuk tidur ketika rasa sakit mengganggu. Ini sangat layak untuk dicoba!”
Nah, dengan adanya manfaat dari meletakkan sebatang sabun di bawah seprai sebelum tidur, tak ada salahnya untuk mencobanya.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Coba Iseng Rendam Seprai Pakai Air Garam dan Diamkan Selama 2 Jam, Moms Dijamin Bakalan Kagum Lihat Hasilnya
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR