Cara Kurangi Asam Jengkolat pada Jengkol
Memang enak, tapi kita patut waspada dengan asam jengkolat yang ada pada jengkol.
Maka dari itu kita wajib tahu cara hilangkan racun atau kurangi asam jengkolat ini.
Hal ini pun diungkap oleh Ahmad Sulaeman, PhD., seorang Guru Besar Keamanan Pangan dan Gizi dari Fakultas Ekologi Manusia IPB University dan Sekjen Perhimpunan Pakar Gizi dan Pangan.
Menurutnya, asam jengkolat dalam jengkol masih bisa dikurangi.
Ada dua cara mengurangi kandungan asam jengkolat dalam jengkol yang dibagikan oleh Sulaeman seperti dikutip dari Kompas.com berikut ini:
1. Peram jengkol dalam tanah
Sulaeman menyarankan untuk memeram jengkol dalam tanah guna mengurangi kandungan asam jengkolat.
"Memang kalau jengkol utuh itu kandungannya asam jengkolatnya tinggi.
Orang Jawa Barat sudah tau cara mengurangi asam jengkolat dengan cara diperam," kata Sulaeman.
KOMENTAR