SajianSedap.com - Resep Manggo Kiwi Puding, kudapan istimewa yang bisa kita sajikan sebagai dessert sehabis makan malam di akhir pekan.
Rasa dari Resep Manggo Kiwi Puding ini jelas berbeda dengan puding yang biasa kita sajikan.
Perpaduan tekstur kenyal, rasa manis dan aneka buah yang segar, membuat Resep Manggo Kiwi Puding ini jadi semakin menarik untuk disantap.
Baca Juga: Resep Puding Cincau Labu Kuning Enak, Menu Buka Puasa Bertekstur Lembut yang Nyaman Di Lidah
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Gelas
Bahan Cake:
4 butir telur
135 gram gula pasir
100 gram tepung terigu protein sedang
1 sendok makan susu bubuk
1 sendok makan maizena
85 gram mentega tawar, lelehkan
1/4 sendok teh pasta vanila
Bahan Puding I:
1 buah kiwi, belah 4 bagian, iris
400 ml air
100 gram selai kiwi
75 gram gula pasir
1/2 bungkus agar-agar bubuk
1 sendok teh jeli instan bubuk
3 tetes pewarna hijau
Bahan Puding II:
400 ml air
35 gram gula pasir
5 tetes pewarna kuning
1 bungkus agar-agar bubuk
250 gram daging buah mangga, blender
3 putih telur
1/4 sendok teh garam
50 gram gula pasir
Cara Membuat Manggo Kiwi Puding:
1. Cake, kocok telur dan gula pasir sampai mengembang. Masukkan campuran tepung terigu, susu bubuk, dan maizena sambil diayak dan diaduk rata. Masukkan campuran mentega dan vanila sedikit-sedikit sambil diaduk rata.
2. Tuang ke dalam loyang kotak 26 cm tinggi 3 cm yang sudah dialas kertas roti dan dioles tipis margarin.
3. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius selama 25 menit sampai matang. Potong-potong kotak kecil. Letakkan di dalam gelas-gelas kecil. Padatkan . Sisihkan.
4. Puding I, rebus semua bahan puding I kecuali buah kiwi sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Masukkan buah kiwi. Aduk menyebar. Tuang ke dalam loyang kotak 16x16x3 cml. Biarkan sampai beku. Keluarkan dari cetakan. Potong-potong kotak 1 cm.
5. Puding II, rebus air, gula, pewarna, dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Masukkan daging mangga. Aduk rata. Kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula sedikit-sedikit sambil dikocon sampai mengembang. Tuang rebusan puding sedikit demi sedikit sambil dikocok rata.
6. Tuang di atas cake hingga 3/4 tinggi gelas. Taburkan puding I di atasnya hingga memenuhi gelas. Dinginkan.
Baca Juga: Resep Puding Karang Enak, Dessert Spesial Untuk Menutup Makan Malam Di Akhir Pekan
Baca Juga: Resep Puding Mangga Saus Vanilla Enak, Menu Penutup Makan Siang yang Wajib Dicoba
Baca Juga: Resep Puding Tofu Greentea Kopi Jeli Enak, Kreasi Puding yang Manis Dan Lembut
Baca Juga: Resep Baby Puding Santan Enak, Menu Penutup Andalan Sehabis Makan Siang
Baca Juga: Resep Puding Stroberi Enak, Menu Penutup Makan Siang Dengan Rasa yang Komplit
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR