Bagi yang tak terlalu suka pedas, bisa memilih menu nasi goreng kampung atau nasi goreng seafood yang disajikan dengan udang, bakso ikan, daging ayam, plus acar segar, yang per prosinya seharga Rp 20 ribu.
Sementara secangkir kopi yang direkomendasikan Sulaiman adalah kopi sidikalang dan avocado coffee atau kopi bercampur buah avokad segar yang menghadirkan sensasi krimi pada tiap sesapan kopinya. Secangkir kopi ini harganya Rp 25 ribu. Kafe ini buka pukul 11.00-22.00 WIB.
4. Scoop Dessert House, Es Krim Avokad Terpopuler Se-Pematangsiant
J. Thamrin No. 114, Pematangsiantar, Sumatera Utara
Telp: 0822 7639 3226
Chynthia, sang pemilik Scoop Dessert House, mengaku sangat menggemari es krim dan avokad. Apalagi, katanya, avokad yang dihasilkan dari Pematangsiantar kualitasnya sangat baik. "Avokad produksi Siantar sangat enak dan legit. Warga sini menyebutnya avokad susu dan avokad mentega," kata Chyntia.
Berdasarkan kegemarannya itu, Chyntia ingin berbagi dengan warga Pematangsiantar lebih luas lagi, melalui kreasi buah kegemarannya menjadi es krim dan cake. Terlebih lagi Chynthia ingin memberikan alternatif tempat makan baru bagi warga Pematangsiantar, dengan membuka kafe khusus dessert, yang belum banyak disentuh para pengusaha lokal.
"Kafe atau resto yang tersebar di Siantar rata-rata menyajikan menu makanan berat. Nah, saya ingin menawarkan menu lain, yang lebih ringan. Jadi bisa menikmati es krim dan cake sambil bersantai di sini," kata Chyntia yang mulai mengelola kafenya sejak 2017 lalu.
Beruntung, Chyntia memiliki latar belakang ilmu kuliner karena pada 2011 ia pernah menimba ilmu Taylor's University, Malaysia, Jurusan Culinary Art. Di kafenya, Chynthia memproduksi 30-an varian rasa es krim. Di antaranya Oreo, orange velvet, bit, Sunkist, choco mind, kacang merah, vanila, avocado, hingga telur asin. Semua es krimnya menggunakan bahan alami, tanpa tambahan zat kimia dan pengawet.
Di jajaran cake, tersedia mouse cake hingga birthday cake yang kerap dipesan per orangan hingga perusahaan. Dari puluhan varian es krim buatannya, yang paling digemari pengunjung adalah rasa avokad. "Saya hanya menggunakan buah avokad asli Siantar yang terkenal legit.” Harga per skup es krimnya Rp 15 ribu dan cake Rp Rp 200 ribu per loyang.
TEKS & FOTO: SITA RAHMAN
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR