SajianSedap.com - Resep Ayam Bakar Taliwang yang sedap ini pasti disambut hangat keluarga begitu disajikan di meja makan.
Cita rasa yang lezat dari Resep Ayam Bakar Taliwang bisa bikin keluarga malas beranjak dari meja makan!
Nah, kalau ingin menyajikan olahan ayam bakar yang nikmat untuk Natal nanti, contek Resep Ayam Bakar Taliwang ini saja.
Baca Juga: Resep Ayam Bakar Klaten Enak Ini Kenikmatannya Meresap Sampai Ke Daging
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
1 ekor ayam, belah 2 tidak putus
1 sendok teh air jeruk limau
1 sendok teh garam
500 ml santan, dari 1/2 btr kelapa
2 sendok teh garam
2 sendok teh gula merah sisir
4 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
Bumbu Halus:
5 buah cabai merah besar, bakar
8 buah cabai merah keriting, bakar
5 butir kemiri, sangrai
1 1/2 sendok teh terasi, bakar
12 butir bawang merah
6 siung bawang putih
Cara Membuat Ayam Bakar Taliwang:
1. Lumuri ayam bersama air jeruk limau dan garam. Bakar sampai setengah matang. Sisihkan.
2. Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan santan, garam, dan gula merah. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan ayam. Masak di atas api kecil sampai matang dan meresap.
3. Bakar ayam sambil dibolak-balik dan diolesi sisa bumbu sampai harum.
Baca Juga: Resep Ayam Bakar Jahe Enak, Menu Lezat Dengan Aroma Rempah yang Begitu Meresap
Baca Juga: Resep Ayam Bakar Kecap Pedas Enak Ini Seketika Bikin Perut Mendadak Lapar
KOMENTAR