Hingga setelah beberapa lama Juna bekerja di restoran itu, master sushi di sana menawarinya untuk menjadi murid.
Juna akhirnya menerima tawaran master sushi itu.
Juna lantas disponsori oleh restoran tempatnya bekerja untuk menjadi US Resident Green Card Holder dan diberikan kesempatan bekerja selama 5 tahun di restoran tersebut.
"Green Card Holder itu saya peroleh dari pekerjaan karena dinilai oleh pemerintah Amerika saya memiliki skill yang tidak dimiliki warga Amerika pada umumnya seperti sushi chef," ucapnya.
Singkat cerita, pada tahun 2001, Juna berhasil menjadi head chef atau kepala koki di restoran tersebut.
Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Masterchef Indonesia Season 7, Tantangan Misterius Menanti 20 Peserta
Baca Juga: Finalis MasterChef Indonesia Buka Kedai Kuliner Sunda, Makan Enak Namun Tetap Peduli Lingkungan
Pasalnya, master sushi yang melatih Juna pindah ke restoran lain.
Setelah hampir lima tahun Juna menjadi koki di restoran tersebut, dia memutuskan pindah restoran.
Chef Juna pindah ke restoran sushi nomor 1 di Houston yang bernama Uptown Sushi.
Di sana, Chef Juna menjadi Executive Chef.
Gaji yang didapatkan pun meningkat menjadi 4.000 Dollar AS per bulan.
Setelah hampir 12 tahun tak pulang ke Indonesia, Juna kemudian memutuskan cuti ke Indonesia selama 3,5 bulan untuk mengamati kuliner tanah air.
Artikel ini telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul 7 Fakta Tentang Chef Juna Juri MasterChef Indonesia, Awal Mula Memasak hingga Punya Lisensi Pilot
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Penulis | : | Siti Afifah |
Editor | : | Siti Afifah |
KOMENTAR