Dokter pun kaget, di usia Han Xiao yang relatif masih muda tapi kondisi tulang perempuan 30 tahun tersebut laiknya seseorang berumur 60 tahun.
Lantas, Han Xiao yang divonis osteoporosis dini oleh dokter menceritakan kebiasaan buruknya.
Diakuinya, perempuan asal Wuhan itu selama tujuh tahun terakhir mengonsumsi 10 cangkir kopi hitam dalam sehari.
Wah, kenapa bisa ya minum kopi menyebabkan osteoporosis dini?
Baca Juga: Coba Minum Kopi Sebelum Olahraga, Rasakan Efek Tak Biasa ini pada Tubuh! Enggak Bakalan Nyangka!
Dilansir dari Web MD, kafein, garam, dan minuman berkarbonasi memang memicu risiko osteoporosis pada manusia.
Dengan begitu, ada baiknya mulai sekarang mengubah pola hidup yang lebih sehat untuk menghindari risiko buruk yang menimpa tubuh.
Jika ingin mengonsumsi kopi, ada baiknya dalam jumlah dan takaran normal.
Anda juga bisa mulai mencari minuman yang dapat menambah energi yang tak kalah nikmat dibandingkan dengan kopi.
Artikel Berlanjut Setelah Video di Bawah ini :
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR