SajianSedap.com - Resep Es Pisang Ijo adalah salah satu camilan yang berasal dari Sulawesi, tepatnya Makassar.
Begitu mendengar namanya, semua orang sudah pasti tidak asing lagi.
Resep #KemilauKulinerIndonesia khas Makassar ini sudah terkenal hingga ke pelosok nusantara.
Ciri khas dari camilan segar ini adalah bentuknya yang cantik dengan warna hijau, serta tambahan bahan lainnya.
Kalau cuaca sedang panas, langsung saja sajikan Resep Es Pisang Ijo yang segar banget ini.
Baca Juga: Resep Pisang Goreng Selimut Enak Ini Bikin Ngumpul Di Malam Hari Jadi Lebih Seru
Waktu: 90 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
3 buah pisang raja, dikukus
50 ml air
10 lembar daun suji
5 lembar daun pandan
75 gram tepung beras
50 gram tepung beras ketan
175 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1/2 sendok teh garam
25 gram gula pasir
1 sendok makan minyak untuk mengoles
beberapa lembar daun pisang
KOMENTAR