3. Sayur Bening Oyong
Durasi: 30 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
2 buah oyong, dibersihkan, dipotong bulat
100 gram jamur merang basah
50 gram soun, direndam, dipotong-potong
5 siung bawang merah, diiris
1 lembar daun salam
3 cm temu kunci, dimemarkan
3 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1500 ml air
1 sendok makan bawang goreng, untuk taburan
Baca Juga: Resep Sayur Bening Bayam Enak, Praktis dan Sehat Untuk Menu Pelengkap Makan Siang
Cara Membuat Sayur Bening Oyong:
1. Rebus bawang merah, daun salam, dan temu kunci sampai harum.
2. Masukkan oyong dan jamur merang. Bubuhi garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai mendidih dan matang. Taburkan bawang merah goreng.
NEXT : SAYUR BENING LABU BAYAM
Penulis | : | Lutfi Mudrika Izaki |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR